Deli Serdang - Nusantarapos.id:
Persiapan pelantikan Akbar Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Nasution (DPC IKANAS) Kabupaten Deli Serdang, periode 2023-2028 yang direncanakan di Uncle Sam's Convention Hall, Lubuk Pakam, Minggu (22/10/2023), mulai rampung.
Pelantikan yang mengangkat tema "Sahata Saoloan Satumtum Sapartahian Padang Ikanas" ini nantinya akan melantik pengurus IKANAS Deli Serdang yang diketuai oleh H. Nasaruddin Nasution, S.Sos, MM, Sekretaris, Toni Nasution M.Pd dan Bendahara, Muhammad Syam Nasution, S. Kom, SH, Mhum.
"Tema pelantikan ini bermakna, Satu Kata dan se-Iya dalam Berpendapat, Menyatu dalam Mufakat untuk membesarkan IKANAS," kata Toni Nasution M.Pd ketika diwawancarai wartawan, Kamis (19/10/2023) di sela-sela persiapan pelantikan yang terbilang hampir rampung.
Turut diundang dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum DPP IKANAS, H. Saipullah Nasution, SH.MH dan Ketua DPD Sumut, Kol. (Purn) Dr. Asren Nasution, MA.
Direncanakan hadir pula beberapa pejabat utama pemerintah Kabupaten Deli Serdang, yakni, Bupati Deli Serdang, H. Ashari Tambunan dan Wakil Bupati Deli Serdang, H.M.A Yusuf Siregar beserta pejabat lainnya, dan juga para Hotabangon (tokoh) Mandailing.
Ketua Panitia, Toni Nasution, mengungkapkan, dalam mendekati acara pelantikan Dewan Pengurus Cabang Ikatan Keluarga Nasution Dohot anak Boruna Kabupaten Deli Serdang yang dijadwalkan berlangsung pada hari Minggu, 22 Oktober 2023 ini, para pengurus berupaya memantapkan pelantikan dengan semaksimal mungkin. Tentunya juga dengan bersemangat untuk menjalankan tanggungjawab bersama.
"Karena acara penting ini bertujuan untuk mengukuhkan kepengurusan baru dan membangun sinergi yang kuat antara anggota keluarga Nasution Dohot Anak Boruna yang berada di Kabupaten Deli Serdang. Kami berharap pelantikan ini akan menjadi momen bersejarah yang akan memperkuat persatuan dan komitmen kami dalam memajukan daerah Kabupaten Deli Serdang," ungkap Toni.
Dalam hal persiapan pelantikan, pria yang berprofesi sebagai pengajar di UINSU ini mengaku jika para panitia telah mengirim undangan resmi kepada Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang, Dewan Pengurus Pusat IKANAS, DPD IKANAS Sumut, Dewan Hatobangon DPD, DPC Se Sumatera Utara, Keluarga Tabagsel, dan Organisasi Parsadaan lainnya.
Selain itu, mereka telah menyusun program acara yang menarik dan bermakna, serta mengatur segala kebutuhan logistik, termasuk dekorasi dan makanan untuk para tamu dan undangan.
"Kami sangat berharap bahwa Pelantikan Dewan Pengurus Daerah Ikatan Keluarga Nasution Dohot Anak Boruna ini akan menjadi momentum penting dalam perjalanan kami sebagai keluarga besar IKANAS Deli Serdang," harapnya.
Dengan kehadiran para tamu undangan yang terhormat, lanjut Toni, dirinya berharap dapat membangun hubungan yang lebih erat dan mendorong kerja sama yang produktif. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, ia yakin bahwa kepengurusan baru akan mampu mengemban tugasnya dengan baik dan berkontribusi positif terhadap perkembangan Kabupaten Deli Serdang.
"Terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak, dan kami sangat menantikan pertemuan yang penuh makna di acara pelantikan tersebut," pungkasnya. (NSP.Red/PR/S.03).
0 Komentar