Jakarta - Nusantarapos.id: Ketua Umum DPP MAPANCAS Pilar Saga Ichsan memberikan apresiasi serta penghargaan kepada Team Ganda Putra Bulu Tangkis DPP Mapancas yang meraih juara II dalam Olimpiade Pemuda yang di laksanakan oleh Kementerian pemuda dan olahragaa RI.
Kegiatan yang di selenggarakan oleh Deputi II Kemenpora tersebut merupakan rangkaian acara dalam rangka peringatan hari Sumpah Pemuda tahun 2022.
Ketua Umum Mahasiswa Pancasila (Mapancas), yang akrab disapa Pilar ini menyampaikan, dirinya merasa bangga atas prestasi atlet atlet yang di bina oleh Medi Sumaedi.
"Saya bangga dengan perjuangan anak anak, dengan persiapan yang sebentar bisa meraih prestasi. InsyaaAllah akan saya beri mereka penghargaaan", ungkap Pilar yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan itu.
Selanjutnya Pilar berharap untuk tahun depan dapat meraih prestasi yang lebih baik dan berharap cabang olahraga (Cabor) yang dipertandingkan lebih banyak lagi.
"Tahun ini hanya 2 Cabor yakni Badminton dan Futsal, kedepan mudah mudahan ada Cabor tambahan lain yang dipertandingkan," pungkas Pilar. (NSP.Red/PR/Ril).
0 Komentar