Medan - Nusantarapos.id: Pekan olahraga kota (Porkot) ke XII tahun 2022 secara resmi telah dibuka Walikota Medan M. Bobby Afif Nasution di Stadion Teladan Medan, pada Minggu (6/8/2022) sekira pukul 15:00 Wib.
Sebelumnya, Ketua Komite Nasional Indonesia (KONI) Kota Medan Eddy Sibarani kepada wartawan, Kamis (4/8/2022), Eddy mengatakan Porkot Medan merupakan ajang olahraga yang digelar setiap tahunnya oleh KONI Medan. Namun Porkot Medan sempat dua tahun ditiadakan karena pandemi COVID-19.
Eddy juga menyebutkan Porkot Medan XII Tahun 2022 yang akan digelar pada 6-13 Agustus 2022 diikuti sebanyak 2.402 atlet dari 21 kecamatan se-Kota Medan dan 800 orang ofisial.
"Pada acara pembukaaan Porkot akan menampilkan tarian kolosal yang dibawakan oleh ribuan pelajar, acara pembukaan juga akan diwarnai dengan pelepasan balon dan kembang api serta pembawaan obor oleh dua mantan atlet berprestasi, yakni Dwi Arimbi (wushu) dan Farhan (tarung derajat)," terang Eddy.
Dari 21 Kecamatan se-kota Medan yang mengikuti Porkot kali ini, salah satunya Kecamatan Medan Area, dalam kegiatan Pekan Olah Raga Kota Medan ini mengikuti 14 cabang olah raga dari 22 Cabor yang di pertandingkan diantaranya; Dayung, Cricket, Catur, Taekwondo, Gulat, Sepatu roda dan delapan cabang olah raga lainnya.
Kontingen Kecamatan Medan Area tampak di dampingi PLT. Camat Medan Area Andi Mario Siregar. Dalam pernyataannya, Andi Mario mengatakan Kecamatan Medan Area menargetkan para atlit bisa masuk dalam10 besar dalam kejuaraan pekan olah raga kota yang ke XII tahun ini..
Diakui Andi Mario, target yang ingin di capai bukanlah target yang mudah, mengingat banyaknya atlit-atlit yang bagus dari kecamatan lain.
Namun Camat Medan Area beserta staf dan rombongan sangat optimis untuk dapat meraih target masuk ke dalam 10 besar.
Dan tentu kesemuanya itu baru bisa diraih dengan kerja keras, keseriusan serta kesungguhan para atlit dalam bertanding di Event Porkot XII tahun 2022 Medan.
Untuk meraih target tersebut, kepada seluruh atlit Kami harapkan keseriusan dan kesungguh-sungguhannya, serta selalu mengutamakan kerjasama tim yang baik, ujar Andi Mario sembari memberi semangat dan motivasi kepada seluruh atlit asal kecamatan Medan Area yang akan bertanding.
Penyataan ini pun serempak di-Aminkan oleh seluruh rombongan dan kontingen dari kecamatan Medan Area. (NSP.Red/PR/AUL).
0 Komentar