(Ket. Gambar) : Proses evakuasi yang dilakukan petugas kepolisian (Polsek Medan Kota) terhadap penemuan sesosok mayat wanita tua yang sudah membusuk. |
Medan - Nusantarapos.id: Warga masyarakat Kel. Komat III Kec. Medan Kota dihebohkan dengan ditemukannya sesosok mayat wanita tua yang sudah membusuk.
Mayat wanita tua berusia sekitar 92 tahun yang sudah membusuk tersebut diperkirakan sudah meninggal sejak 1 Minggu yang lalu, warga sekitar mulai curiga dengan adanya bau busuk yang menyengat sejak 3 hari lalu, dan puncaknya terjadi pada hari Jum'at malam (11/03/22), dimana ada warga yang sudah tidak tahan mencium bau busuk tersebut, diperkirakan berasal dari dalam sebuah Ruko Jln. Sutrisno Simpang Jln. Laksana, kemudian melaporkan ke kepolisian setempat (Polsek Medan Kota), mendapat laporan dari warga, anggota Polsek pun langsung turun ke TKP dan memulai proses evakuasi mayat yang sudah membusuk tersebut.
Warga sekitar yang berjualan hanya berjarak 3 ruko dari tempat ditemukannya mayat, menyampaikan kepada tim Nusantarapos.id bahwa sejak 3 hari yang lalu Kami sudah mulai merasakan bau busuk yang menyengat hidung, tapi gak nyangka kalo bau tersebut berasal dari sesosok mayat membusuk yang ditemukan pada malam ini, terang Fitriani (40).
Ketika ditanya, kenapa wanita tua yang diperkirakan sudah berumur 92 tahun (diketahui dari identitas KTP nya yang dipegang oleh pihak kepolisian-red) berada di Ruko hanya sendiri? Fitri pun mengatakan, bahwa keluarga/anaknya berada di Jawa.
Sementara aparat kepolisian ketika dikonfirmasi, menjelaskan bahwa tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh mayat tersebut, berarti tidak ada unsur perampokan ataupun pencurian dengan kekerasan, sepertinya mayat ini meninggal secara wajar, karena sudah tua, tidak ada tanda-tanda bahwa karena rumahnya dirampok ataupun dicuri, bahkan aparat kepolisian pada awal memulai proses evakuasi, terpaksa membuka rumah tersebut dengan membongkar paksa Ruko dimana ditemukan mayat yang sudah membusuk.
Selanjutnya, mayat yang sudah membusuk ini akan dibawa ke pemakaman sosial Angsapura (pemakaman sosial warga Cina) untuk segera di Kremasi sesuai permintaan keluarganya, demikian penjelasan dari salah seorang anggota Polsek Medan Kota. (NSP.Red/HI).
0 Komentar